Bali Simbar

Rabu, 22 April 2020

Janji OSIS MPK


JANJI MPK & OSIS

Sebelum kalian saya lantik sebagai pengurus MPK dan OSIS SMP Negeri 11 Denpasar Masa Bhakti 2019-2020, saya ingin mengajukan beberapa pertanyaan, agar dijawab dengan serempak:
1.     Bersediakah kalian menjadi pengurus MPK dan OSIS SMP Negeri 11 Denpasar Masa Bhakti 2019-2020?
2.     Sanggupkah kalian memajukan kegiatan siswa di SMP Negeri 11 Denpasar?
3.     Bersediakah kalian menjadi teladan bagi siswa lain di SMP Negeri 11 Denpasar?
4.     Bersediakah kalian menjunjung tinggi nama baik diri sendiri, keluarga dan sekolah?
Terima Kasih
Sekarang pegang ujung Bendera Merah Putih dengan tangan kananmu lalu ikuti perkataan saya!

Kami pengurus MPK dan OSIS SMP Negeri 11 Denpasar Masa Bhakti 2019-2020 dengan sungguh-sungguh berjanji:
  1. Bertaqwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa
  2. Mentaati tata tertib sekolah dan menjadi pelopor dalam penegakan ketertiban sekolah
  3. Menjunjung tinggi nama baik almamater SMP Negeri 11 Denpasar dengan prestasi dan akhlak mulia
  4. Rela meluangkan waktu, pikiran dan tenaga untuk kepentingan MPK dan OSIS SMP Negeri 11 Denpasar

PRAKATA PELANTIKAN
Atas Asung Kerta Wara Nugraha Ida Sang Hyang Widhi Wasa, maka hari ini Senin, 28 Oktober 2019, berdasarkan Surat Keputusan Kepala SMP Negeri 11 Denpasar Nomor: tentang Pengurus MPK dan OSIS SMP Negeri 11 Denpasar yang namanya tercantum diatas, dengan mengucapkan Om Awignamastu Namo Sidham dengan ini kalian saya lantik menjadi Pengurus MPK dan OSIS SMP Negeri 11 Denpasar Masa Bhakti 2019-2020.
Semoga Hyang Widhi selalu memberikan wara nugrahanya kepada kalian semua.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar