Bali Simbar

Selasa, 14 April 2020

Perangkat Ujian Sekolah Daring 2020


TATA PELAKSANAAN UJIAN SEKOLAH METODE DARING
SMP NEGERI 11 DENPASAR

1.      Peserta menggunakan pakaian seragam sesuai hari pelaksanaan Ujian Sekolah.
2.      Peserta meminta link zoom meeting dan presensi karena peserta dinyatakan hadir apabila telah memperlihatkan wajah pada tampilan zoom meeting dan mengisi daftar hadir minimal 30 menit sebelum waktu pengerjaan soal dimulai.
3.      Ketua kelas memimpin doa dan panganjali kepada proktor.
4.      Peserta menyimak arahan untuk tetap memantau group WA Ujian Sekolah Online kelas masing-masing dari pengawas sebelum waktu pengerjaan soal dimulai.
5.      Peserta bisa meninggalkan zoom meeting dan membuka edmodo.
6.      Peserta langsung memilih soal mata pelajaran yang telah tersedia sesuai jadwal.
7.      Peserta mengerjakan soal dengan waktu yang telah disediakan.
8.      Peserta hanya diberikan akses menjawab soal 1 kali per mata pelajaran.
9.      Soal ujian akan diupload / dipost sesuai jadwal ujian dan akan dikunci setelah waktu ujian selesai.
10.  Sebelum mengerjakan soal ujian, pastikan batrai HP atau laptop sudah full dan paket data anda mencukupi untuk mengerjakan soal ujian.
11.  Apabila ada gangguan (error) selama ujian berlangsung, silahkan menghubungi call centre dibawah ini.
Call Center Kelas 9A, 9B, 9C : WA à 081916254691 (Bu Sugilastini)
Call Center Kelas 9D, 9E       : WA à 082339916776 (Pak Adi)
Call Center Kelas 9F, 9G       : WA à 082144898182 (Pak Aditya)




TATA TERTIB UJIAN SEKOLAH METODE DARING
SMP NEGERI 11 DENPASAR

1.   Peserta Ujian Sekolah menyiapkan diri, waktu, dan tempat (yang tenang dan nyaman) untuk melaksanakan Ujian Sekolah Metode Daring.
2.   Peserta Ujian Sekolah Metode Daring mengenakan atasan seragam sesuai hari pelaksanaan Ujian Sekolah Metode Daring seperti hari pembelajaran normal.
3.   Peserta Ujian Sekolah Metode Daring sudah siap didepan perangkat 30 menit sebelum Ujian Sekolah dimulai.
4.   Peserta Ujian Sekolah Metode Daring melakukan konfirmasi kehadiran dan mengisi presensi melalui pantuan proctor pada zoom meeting dan pada zoho form.
5.   Peserta Ujian Sekolah Metode Daring menjaga sikap, ucapan, dan perilaku selama ujian berlangsung.
6.   Peserta Ujian Sekolah Metode Daring diharapkan mengerjakan ujian secara mandiri dan tidak diperkenankan menerima bantuan dari pihak manapun dan dalam bentuk apapun.
7.   Peserta dilarang mengerjakan soal ujian sambil membuka aplikasi lain (selain edmodo), supaya meminimalisir terjadinya error.
8.   Apabila soal sudah dibuka (diklik), siswa harus mengerjakan / menjawab soal tersebut sampai selesai.
9.   Apabila soal sudah terbuka, kemudian siswa menutup kembali soal tanpa mengerjakan soal, itu dianggap sudah mejawab soal dan tidak boleh membuka kembali soal untuk dijawab.
10.    Apabila semua soal sudah selesai dijawab, pastikan meng-klik menu kirm / submit untuk mengirim jawaban.
11.    Peserta Ujian Sekolah Metode Daring harap menghubungi langsung proktor ujian jika ada hal yang ingin ditanyakan.
12.    Peserta Ujian Sekolah Metode Daring yang terlambat mengikuti ujian tidak akan diberikan perpanjangan waktu dan tidak disediakan jadwal susulan.
13.    Apabila terjadi error dalam pengerjaan soal seperti: HP hang, soal tertutup secara otomatis, waktu pengerjaan soal tiba-tiba habis (0 menit), silahkan anda menghubungi call centre diatas supaya cepat mendapat penanganan.
14.    Peserta Ujian Sekolah Metode Daring wajib mengikuti seluruh instruksi yang diberikan oleh proktor.
15.    Peserta Ujian Sekolah Metode Daring yang melanggar tata Tertib akan diberikan sanksi dalam bentuk penghapusan akses Ujian Sekolah Metode Daring.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar